Header Ads

Beriklan

Materi Pelatihan Hipnoterapi Profesional

Anda ingin mengikuti pelatihan hipnoterapi tapi belum tahu silabusnya? Di sini, Sultan Budi Lenggono sedikit sampaikan silabus materi pelatihan hipnoterapi dari Hypnocare Indonesia.


A. Modul Basic and Fundamental Hypnosis

Modul ini mempelajari konsep-konsep dasar dan hal apa saja yang mendasari hypnosis, serta bagaimana suatu hypnosis dapat terjadi?
Sehingga kita memahami mengapa orang mudah atau sulit terhypnosis, serta kita juga tahu apa yang membuat kita mampu atau sulit menghypnosis.

Silabus:

  • Mengenal dasar-dasar umum hipnosis dalam perilaku
  • Konsep Umum Hipnosis
  • Konsep Kesadaran Pikiran
  • Konsep Nilai (Human Values)
  • Konsep Perilaku
  • Konsep Dasar Hipnosis
  • Konsep Trance
  • Konsep Dasar Pemrosesan Informasi
  • Pengenalan Metode-metode Hipnosis
  • Konsep Skrip
  • Konsep Jangkar (Anchoring)


B. Modul Direct Method of Hypnosis

Biasa disebut sebagai Traditional/ Conventional Method.
Modul ini mempelajari konsep dasar dan mempraktekkan hypnosis dengan metoda konvensional, baik dalam terapi maupun entertainment.
Selain itu, sebagai bonusnya, peserta dapat mempraktikkan metoda ini untuk melakukkan self therapy, apabila anda merasa sesuai dengan skrip yang diberikan.  (Apabila tidak sesuai maka perlu mempelajari hipnoterapi secara keseluruhan)

Silabus:

  • Konsep Dasar Direct Method
  • Hypnotisabilty dengan Direct Method
  • Trance Level
  • Struktur Direct Method: Pre Induction, Induction, Deepening, Test, Suggestion, Termination
  • Praktik sesama peserta

Bonus: Terapi diri sendiri dengan Direct Method sesuai skrip


C. Modul In-Direct Method of Hypnosis

Biasa disebut sebagai Modern Approach atau Covert/ Conversational Method.
Modul ini mempelajari konsep komunikasi verbal dan non-verbal yang mendasari Hipnosis Moderen.
Keuntungan lain dari modul ini, karena modul ini juga mempelajari konsep-konsep dasar berkomunikasi, maka kita dapat memanfaatkan atau menggunakan hypnosis dengan cara ini pada kehidupan sehari-hari.

Silabus:

  • Pola Dasar In-direct Methods
  • Cara menemukan Sistem Nilai Seseorang
  • Komunikasi Verbal & Non Verbal: Magical words, body language, building rapport, expressions
  • Konsep NLP Meta Model, Milton Model secara ringkas
  • Metode Erickson secara singkat
  • Merestruktur kesadaran pikiran


D. Modul Basic Hypnotherapy

Modul ini mempelajari penggunaan hypnosis untuk terapi serta mempraktekkan metoda metoda hypnosis yang dipelajari sebelumnya untuk keperluan terapi.
Disebut "moderen" karena sudah mengkombinasikan antara direct dan in-direct method.
Dengan mempelajari modul ini, peserta sudah dapat melakukan terapi yang paling sederhana kepada diri sendiri maupun orang lain secara benar dan tepat sesuai kebutuhan.

Silabus:

  • Konsep Hipnoterapi
  • Tahapan Terapeutik
  • Hipnoterapi Pendekatan Direct Hypnosis
  • Hipnoterapi Pendekatan In-Direct Hypnosis


E. Modul Advanced Modern Hypnotherapy


Modul ini merupakan tingkat lanjut dari modul Basic Hypnotherapy

Silabus:

  • Konsep Dasar Hipnoterapi Moderen
  • Hipnoterapi Pendekatan Modern: Menggunakan kombinasi Direct/ In-Direct, NLP, Ericksonian, dll.
  • Konsep transformasi dengan Hipnoterapi Moderen
  • Merestruktur Pikiran dengan Mind Control
  • Perangkat Terapeutik
  • Model dan Teknik Terapeutik Generik


E. Modul Master of Hypnotherapy 

Modul ini merupakan pendalaman Hipnoterapi Moderen yang lebih rinci disertai konsep-konsep dasarnya. Peserta akan mempelajari "mengapa begini" atau "mengapa begitu" dari suatu proses Hipnoterapi Moderen, sehingga nantinya peserta dapat menciptakan atau membuat metoda sendiri dalam melakukan terapi berdasarkan kompetensi dan gaya masing-masing.
Untuk memperoleh sertifikasi, peserta diwajibkan untuk menjalani uji kompetensi dan praktek.
Peserta yang telah melewati tahap ini, memperoleh gelar Master of Hypnotherapy (MHt).

Silabus:

  • Proses Pembentukan Sistem Nilai Manusia
  • Hukum Pikiran
  • Hukum Sugesti
  • Neuro Linguistic Programming
  • Teknik-teknik teraputik khusus
  • Aplikasi Hipnoterapi populer
  • Hypnotherapist Speaking Skill
  • Uji kompetensi
  • Uji Praktek

Bonus: ilmu sulap dan mentalisme


Catatan:

  • Mengingat materi yang diberikan merupakan materi yang memerlukan tanggung jawab yang besar, maka untuk bisa mengikuti pelatihan ini, peserta harus berusia minimal 20 tahun.
  • Karena pelatihan ini akan jauh lebih menarik dan meriah apabila melibatkan interaksi antar peserta, maka jumlah minimal peserta 2 orang dan selalu diusahakan agar berjumlah genap. Ajaklah teman, kerabat atau pasangan anda untuk mengikuti pelatihan ini untuk bisa bekerjasama dan memeriahkan pelatihan ini!
  • Materi dapat berubah suatu waktu disesuaikan dengan perkembangan teknik atau metode paling mutakhir.



Tidak ada komentar

wa